Lelang Online di IBID Pilihan Tepatnya!

Lelang online kini menjadi salah satu cara yang paling banyak diminati orang-orang demi bisa mendapatkan kendaraan impian. Akan tetapi, sebaiknya melakukan lelang kendaraan online menggunakan aplikasi atau situs terpercaya seperti IBID-Balai Lelang Serasi (IBID).

IBID merupakan balai lelang dari anak perusahaan PT. Serasi Autoraya (SERA) yang sudah berdiri sejak tahun 2007 sekaligus berada di bawah naungan Grup Astra. Dengan demikian, tidak perlu khawatir lagi terkait keamanan dan kualitas setiap produk lelangnya.

Cara Mengikuti Lelang Secara Online di IBID

IBID-Balai Lelang Serasi (IBID) menyediakan metode lelang produk yang sangat mudah diikuti baik secara perseorangan maupun perusahaan. Siapapun Anda bisa dengan praktis melelang produk yang diinginkan menggunakan aplikasi maupun situs website resmi dari IBID.

  1. Untuk memulai lelang kendaraan secara online di IBID, pastikan Anda sudah membuka situs resmi IBID dengan alamat www.ibid.astra.co.id.
  2. Namun, lebih disarankan untuk menggunakan aplikasi IBID agar lebih mudah melakukan akses. Bagi pengguna Android bisa langsung mengunduh aplikasi IBID melalui layanan Google Playstore. Sementara itu, bagi pengguna iOS bisa langsung mengunduh aplikasi tersebut melalui App Store.
  3. Setelah membuka situs maupun aplikasi IBID, selanjutnya Anda dapat mendaftarkan diri terlebih dahulu. Anda bisa menggunakan alamat email, akun Google, Twitter, Facebook maupun LinkedIn yang dimiliki.
  4. Untuk mendaftarkan diri sebagai member IBID, sebaiknya isi juga nomor rekening akun bank Anda serta melampirkan foto KTP dengan gambar yang jelas terbaca.
  5. Kemudian, Anda bisa langsung mengecek jadwal lelang dan catat dengan baik kapan waktu pelelangan tersebut dilakukan.
  6. Temukan produk apa yang ingin Anda incar.
  7. Namun, jangan lupa pahami tentang metode lelang apa saja yang disediakan.
    • Timed auction, yaitu metode pelelangan produk dengan waktu yang relatif fleksibel.
    • Live auction, yaitu metode pelelangan produk secara real time atau saat itu juga.
    • Flash auction, yaitu metode lelang suatu produk secara cepat.
  8. Berikutnya lanjutkan pembayaran NPL. Jadi, Anda harus memberikan deposito terlebih dahulu sebelum melakukan pelelangan produk. Untuk lelang mobil sebaiknya siapkan dana mulai dari Rp.5000.000,00 dan motor Rp.1000.000,00.
  9. Saat hari H pelelangan berlangsung, Anda bisa menawar produk lelang dengan harga terbaik.
  10. Jika beruntung mendapatkan produk incaran, maka Anda dapat langsung melunasi pembayaran produk selambat-lambatnya 5 hari kerja pasca lelang berlangsung.
  11. Namun, jika Anda belum beruntung maka uang akan dikembalikan selambat-lambatnya 3 hari kerja. Dengan demikian, uang Anda akan tetap aman. Tidak usah mengkhwatirkan perihal keamanan lelang di IBID.

Untuk kemudahan mendapatkan produk lelang secara online, sebaiknya Anda menggunakan aplikasi IBID-Balai Lelang Serasi (IBID). Segera unduh aplikasi IBID melalui Google Playstore maupun App Store sekarang juga. Kapan lagi Anda bisa mendapatkan kemudahan layanan lelang seperti di IBID?

Tinggalkan komentar